CHELSEA TERBANG KE BOSTON DUA PEKAN JELANG FINAL LIGA EUROPA

Chelsea Terbang ke Boston Dua Pekan Jelang Final Liga Europa

Chelsea Terbang ke Boston Dua Pekan Jelang Final Liga Europa

Bola206- Chelsea telah memulai tur dunia mereka yang melelahkan sejauh 11.500 mil dengan terbang ke Boston dan menggelar laga persahabatan melawan klub MLS, New England Revolution.

Untuk laga amal antidiskriminasi di Amerika Serikat ini, The Blues membawa lima pemain muda. Pasalnya, skuad asuhan Maurizio Sarri itu akan hadapi lagi perjalanan yang sangat melelahkan ke Azerbaijan dua pekan mendatang.

Hanya satu hari setelah laga terakhir Liga Premier musim ini, di mana the Blues raih hasil imbang 0-0 melawan Leicester City, Chelsea seakan tak memberi waktu rehat bagi para pemain mereka.

alih-alih mulai latihan untuk hadapi final Liga Europa melawan Arsenal di Baku, Azerbaijan yang akan digelar dua pekan lagi, skuad asuhan Maurizio Sarri itu malah terbang ke Amerika. Chelsea akan bertemu dengan klub MLS, New England Revolution, dalam satu laga persahabatan yang akan digelar di Boston.

Sarri Kritik Jadwal Klub

Jadwal ini semula mengundang kritik pelatih Maurizio Sarri, walaupun itu menjadi bagian dari program antidiskriminasi SARA yang kembali merebak belakangan ini.

“Kami butuh istirahat. Sayangnya kami harus terbang ke Amerika Serikat, walau kami punya waktu 10 hari untuk mempersiapkan laga final kami dan pulihkan tenaga kami,” tandas Sarri,

BACA JUGA : Neymar Menyesal Tinggalkan Barcelona

Tapi Senin (13/5) pagi waktu setempat, the Blues terbang ke Boston di mana mereka membawa lima pemain muda. Di antara para pemain itu ada Reece James, yang baru kembali dari klub peminjamnya, Wigan, di mana ia terlihat bergabung dengan skuad muda The Blues selama perjalanan ke AS.

Bek kanan berusia 19 tahun itu bergabung dengan Trevor Chalobah yang juga baru kembali dari klub peminjam Ipswich City, serta dua pemain terbaik di akademi the Blues, yakni Conor Gallagher dan Marc Guehi.

Sementara di antara pemain veteran the Blues, terlihat Olivier Giroud, David Luiz, Cesar Azpilicueta, Jorginho dan Willian yang terlihat bersama-sama dalam perjalanan menuju AS.